Pemeriksaan Kesehatan Anak Terintegrasi (PKAT) di Puskesmas Kasihan II

Pemeriksaan Kesehatan Anak Terintegrasi (PKAT) merupakan pelayanan pemeriksaan anak terintegrasi dengan mengutamakan konsep pencegahan. Sasaran PKAT adalah bayi usia 6 bulan – 7 bulan kurang 1 hari.

PKAT bertujuan untuk mendeteksi dini kasus penyakit pada anak, gangguan tumbuh kembang, evaluasi pemberian ASI dan MPASI serta edukasi pola asuh yang benar.

Pada hari Jumat, 1 Maret 2024, melaksanakan PKAT untuk pertama kalinya. Kegiatan ini di hadiri oleh 17 peserta dari 20 peserta undangan dari wilayah sasaran Desa Tirtonirmolo. Kegiatan ini dilaksanakan setiap 2 minggu sekali. Sasaran untuk 2 minggu mendatang diambil dari wilayah Desa Ngestiharjo.